Rabu, 11 November 2015

Cara Bijak Mengatasi Perbedaan Dalam Berumah Tangga

Dalam membangun sebuah rumah tangga, perbedaan pendapat memang wajar terjadi. Bahkan hal seperti ini hampir dipastikan terjadi dan akan sulit dihindari. Entah itu mengenai masalah yang terkait dengan pekerjaan, keuangan, anak, dan lain sebagainya. Namun bagaimana pun juga, perbedaan dalam berumah tangga tidak boleh menjadi alasan bagi suami – istri untuk bertengkar yang akhirnya akan berujung pada perpecahan.
Untuk itu, dalam menyikapi adanya perbedaan dalam membangun rumah tangga ini baik suami maupun istri hendaknya mampu membawa diri dan menyikapinya secara positif. Lantas, bagaimana cara bijak menyikapi perbedaan dalam rumah tangga?

Cara Mengatasi Perbedaan dalam Berumah Tangga
  • Hargai perbedaan sebagai hal yang wajar
Ingatlah bahwa setiap manusia diciptakan sebagai makhluk yang unik, bahkan ketika manusia tersebut dilahirkan kembar sejatinya ada sesuatu yang tidak sama dalam dirinya. Dengan hal ini sadarilah bahwa perbedaan paendapat maupun pandangan Anda dengan pasangan dalam berumah tangga adalah efek dari keunikan tersebut dan merupakan hal yang wajar. Dengan menyadari perbedaan ini secara tidak langsung mental Anda akan terbentuk untuk saling menghargai.
  • Anggap perbedaan sebagai pelengkap
Berfikiran positif selalu akan memberikan energi positif pula dalam melakukan segala hal, termasuk dalam membangun rumah tangga. Untuk itu mulailah susun fikiran positif dalam benak Anda dan pasangan terkait masalah perbedaan tersebut. Anggaplah perbedaan yang terjadi antara Anda dan pasangan adalah sesuatu yang justru akan saling melengkapi kekurangan masing – masing dalam membangun keluarga. Dengan demikian keluarga Anda akan terbangun menjadi keluarga yang solid dan tidak mudah goyah.

Artikel Terkait

Cara Bijak Mengatasi Perbedaan Dalam Berumah Tangga
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Peluang Bisnis Online

Like This